Memiliki biaya terbatas namun memiliki kemampuan yang baik dalam bidang pendidikan? Atau, mungkin ingin membantu meringankan biaya yang harus dikeluarkan oleh orang tua? Kita bisa mewujudkan berbagai keinginan tersebut dengan mengajukan beasiswa. Ada banyak beasiswa yang ditawarkan, dan penyelenggaranya pun beragam mulai dari pihak swasta, pemerintah atau instansi pendidikan itu sendiri.
Namun, dari banyaknya beasiswa yang ditawarkan, tidak semuanya bisa kita apply. Biasanya, beasiswa tersebut memiliki beberapa kriteria khusus sehingga meminimalisir jumlah pelamar beasiswa menjadi lebih terkualifikasi. Ada baiknya sebagai pelamar beasiswa yang pintar, kita memperhatikan pertanyaan-pertanyaan berikut ini:
Beberapa penyelanggara beasiswa biasanya memberikan beasiswa kepada pihak-pihak yang masih memiliki hubungan dengannya. Misalnya terjadi di perusahaan tertentu yang hanya memberikan beasiswa pendidikan kepada anak dari salah karyawannya. Hal ini merupakan salah satu bentuk peningkatan kesejahteraan karyawan.
Syarat ini biasanya menjadi sangat lumrah ketika ingin mengajukan beasiswa. Sehingga, jika memang kamu ingin mendapatkan beasiswa, sebisa mungkin kamu jaga nilaimu pada koridor yang aman.
Banyak beasiswa yang mengutamakan untuk keluarga yang kurang mampu. Biasanya sebagai tolak ukurnya, penyelenggara akan meminta slip gaji orang tua atau misalnya biaya pembayaran listrik, air dan gas di rumah. Atau juga ada yang langsung mengeceknya ke rumah pengaju beasiswa. Sehingga dengan data-data tersebut akan menjadi pertimbangan penyelenggara beasiswa apakah pelamar tersebut cocok atau tidak.
Tentunya untuk mendapatkan beasiswa, kamu masih harus aktif sebagai salah satu mahasiswa di kampusmu, karena biaya yang diberikan diperuntukkan bagi biaya pendidikanmu selama kuliah.
Beberapa beasiswa memang diberikan hanya untuk mahasiswa jurusan tertentu saja, misalnya perusahaan yang bergerak di bidang perminyakan yang memberikan beasiswa hanya kepada mahasiswa teknik perminyakan saja.
Kalau kamu memiliki segudang prestasi, tentunya akan banyak peluang beasiswa yang bisa kamu dapatkan. Banyak perusahaan atau pihak penyelenggara yang memberikan beasiswanya sebagai bentuk apresiasi kepada anak bangsa yang banyak menciptakan prestasi memabanggakan.
Pada level yang lebih sulit, persyaratan beasiswa terkadang mengharuskan pelamarnya memiliki keahlian khusus di bahasa asing, dan umumnya bahasa Inggris. Biasanya pihak penyelenggara beasiswa ini adalah instansi multinasional atau organisasi yang memang scope-nya sudah berskala internasional.
Sama dengan memiliki IPK pada nilai tertentu, syarat mengenai minimal semester dan jumlah SKS merupakan syarat standar yang biasanya ditawarkan oleh penyelenggara beasiswa.
Mahasiswa yang memiliki banyak kegiatan seperti organisasi kampus atau riset menandakan bahwa mahasiswa tersebut sangat aktif dan bermanfaat bagi lingkungan di sekitarnya. Setidaknya, mereka bisa melakukan sesuatu yang mempengaruhi orang lain. Mahasiswa seperti ini memang layak untuk diberikan apresiasi berupa beasiswa yang bisa mereka dapatkan dari suatu perusahaan tertentu. Siapa tahu untuk jangka waktu ke depannya, ia bisa direkrut oleh perusahaan penyelenggara beasiswa tersebut menjadi salah satu karyawan mereka, karena mereka sudah melihat bagaimana aktifnya mahaiswa yang mereka berikan beasiswa tersebut.